Seputarperak.com- Polres Pelabuhan Tanjung Perak memberikan bantuan kemanusiaan untuk korban Erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu, 2 Desember 2020.
Bantuan ini merupakan sumbangan Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya
Puluhan kardus berisi paket Sembako saat itu didistribusikan menggunakan mobil container untuk dibawa menuju pengungsian warga di Balai Desa Supiturang.
Saat itu Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH ikut mengangkut kotak-kotak berisi paket Sembako bantuan tersebut ke dalam container. Termasuk juga sejumlah anggota Bhayangkari.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan
Seperti diketahui, bencana erupsi Gunung Semeru terjadi pada Selasa pagi, 1 Desember 2020.
Akibat musibah ini, ratusan warga yang berasal dari Dusun Kobokan, Desa Supiturang dan Desa Sumber Wulu, langsung mencari tempat pengungsian. Dan untuk saat ini mereka telah ditampung di Balai Desa Supiturang.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan
Menurut Kapolres bantuan ini merupakan bentuk kepedulian sosial Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan Bhayangkari.
“Kami berharap bantuan yang mungkin tidak seberapa ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak erupsi Semeru yang sekarang ini berada di pengungsian,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi