Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH melakukan patroli keliling ke sejumlah TPS di wilayah Kelurahan Nyamplungan, Rabu, 9 Desember 2020.
Patroli ini dilakukan Kapolres bersama Dandim 0830/ Surabaya Utara Kolonel Inf. Sriyono untuk memantau pelaksanaan pemungutan suara.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya
Adapun sasaran kegiatan patroli ini diantaranya yaitu TPS 08 dan TPS 09 Kelurahan Nyamplungan.
Pelaksanaan patroli ini juga didampingi Kabag Ops Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Eko Nur Wahyudiono.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan
Saat itu selain memantau pelaksanaan pemungutan suara, Kapolres juga mengingatkan para petugas keamanan. Baik dari Polri, TNI maupun dari instansi samping seperti Linmas, agar selalu waspada terhadap upaya-upaya sabotase atau hal-hal lain yang tidak diharapkan.
Mereka juga diperintahkan agar selalu memantau masyarakat dan mengingatkan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan
Menurut Kapolres, dari hasil pemantauannya situasi secara umum kondusif dan aman. Tidak ada hal-hal negatif yang terjadi.
“Kami harapkan semoga pelaksanaan pemungutan suara ini benar-benar sukses dan lancar sesuai harapan kita semua,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi