Kapolsek Pabean Cantikan Pimpin Penyekatan di Pelabuhan Ujung, Antisipasi Massa FPI Berangkat ke Jakarta

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kapolsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Kadek Oka Suparta, SH, S.I.K, memimpin razia dan penyekatan terhadap penumpang kapal di Pelabuhan Ujung, Rabu pagi, 16 Desember 2020.

Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah adanya orang-orang yang akan melaksanakan aksi mendukung FPI di Jakarta.

Baca Juga: Polsek Asemrowo Gelar Razia Pemberlakuan Jam Malam di Warkop-Warkop

Dalam kegiatan ini beberapa personil diterjunkan untuk melakukan pemeriksaan tas dan barang-barang bawaan penumpang. Baik yang akan naik maupun turun dari kapal.

Baca Juga: Polsek Krembangan Bersama Koramil Lakukan Razia Jam Malam di Warkop-Warkop

Hal ini berlaku bagi mereka yang menggunakan sepeda motor, jalan kaki atau menggunakan mobil.

Sampai saat ini tidak ditemukan adanya hal-hal yang mencurigakan, seperti spanduk, senjata tajam, senjata api atau atribut-atribut berlogo FPI seperti yang dikhawatirkan.

Baca Juga: Polsek Krembangan Gelar Razia Protokol Kesehatan Dalam Pelaksanaan PPKM di Warung-Warung

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, kegiatan ini akan terus dilakukan sampai beberapa hari ke depan.

“Pelabuhan merupakan salah satu pintu masuk dan keluar sehingga pemeriksaan seperti ini sangat penting. Kami berusaha mengantisipasi hal-hal yang saat ini sedang hangat terjadi di Jakarta. Termasuk adanya rencana aksi FPI pada Hari Jumat, 18 Desember 2020 mendatang di Jakarta. Kami mencegah jangan sampai ada masyarakat di Surabaya dan sekitarnya yang ikut melaksanakan aksi ini,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal