Seputarperak.com- Personil Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan pengamanan kebaktian di Gereja GKB Imanuel atau Gereja Samaria, Jalan Tambak Asri, Kamis malam, 31 Desember 2020.
Pengamanan ini dilakukan untuk mencegah aksi kriminalitas dan kemungkinan kerawanan lainnya. Termasuk kemungkinan adanya aksi teror.
Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian
Saat itu kebaktian dimulai pada pukul 17.00 yang diikuti sebanyak 50 orang jemaat, dipimpin oleh Pendeta Oscar Bere.
Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi
Selain melakukan pengamanan, personil Polsek Krembangan juga melakukan pengecekan suhu badan kepada setiap jemaat yang akan memasuki ruang ibadah untuk memastikan tidak ada yang mengalami demam yang merupakan tanda-tanda terjangkit Covid-19.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Redik Tribawanto, pengamanan ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan masyarakat.
Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo
“Kami menjaga agar pelaksanaan ibadah ini berjalan dengan lancar tanpa gangguan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi