Babinkamtibmas Dupak Amankan Lomba Lawak Agustusan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Memperingati HUT ke 73 Republik Indonesia, warga Dupak Bangunrejo RT 09 RW 03 menggelar acara lomba lawak, Jumat malam, 31 Agustus 2018.

Demi melancarkan kegiatan ini, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menerjunkan Babinkamtibmas Dupak, Bripka Busaryanto.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Asemrowo Beri Himbauan Pembatalan Rencana Lomba Panjat Pinang

Kegiatan warga ini berjalan tertib dan kondusif, dimana para peserta lomba lawak saling menunjukkan kebolehan mereka.

Aksi-aksi di atas panggung itu tak urung membuat para penonton tertawa terpingkal-pingkal.

Baca Juga: Wakapolsek Kenjeran Ikuti Upacara Hari Kemerdekaan di Aula Kantor Kecamatan

Bukan saja karena aksi guyonan para peserta, tawa penonton tersebut juga dikarenakan dandanan peserta, yang unik dan membuat geli.

Seperti saat peserta laki-laki berdandan ala perempuan dengan menggunakan daster dan makeup.

Baca Juga: Kapolsek Asemrowo & Kepala Kecamatan Lakukan Pengibaran Bendera di Wisata Bahari Sontoh Laut

Diungkapkan Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, sampai saat ini masih banyak masyarakat di wilayahnya yang menggelar lomba dalam rangka memperingati HUT ke 73 Republik Indonesia yang dikenal dengan istilah Lomba Agustusan.

“Kami berupaya mengamankan setiap kegiatan warga, baik dilaporkan ataupun tidak. Apalagi yang berkaitan dengan perayaan Agustusan. Tentu dengan senang hati kami akan mengamankan hingga acara selesai,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal