Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH mendampingi kunjungan Forkopimda Jatim di Posko PPKM skala mikro di Balai RW 06 Jalan Ikan Gurami, Kelurahan Perak Barat, Kamis, 11 Pebruari 2021.
Saat itu hadir Gubernur Jatim Ibu Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jatim Irjen Pol. Dr. Nico Afinta, S.I.K, SH, MH, Pangdam V/ Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto, S.Sos, MM, Pangkoarmada 2 Laksda TNI Ing Sudihartawan dan Sekda Jatim Dr. Heru Tjahjono, MM serta Dandim Surabaya Utara Kolonel Inf. Sriyono.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya
Kedatangan rombongan pukul 12.50 ini mendapat sambutan hangat dari pengurus RW 06 dan juga pengurus Posko PPKM skala mikro yang telah berada di lokasi.
Juga turut hadir Camat Krembangan Bapak Agus Tjahyono, S.STP, M.Si, Kapolsek Krembangan Kompol Redik Tribawanto serta Pjs Danramil Krembangan Mayor Inf. Sumardji.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan
Dalam kesempatan itu Gubernur menyampaikan pesan kepada tim pelaksana Posko PPKM skala mikro Kelurahan Perak Barat ini, agar rajin mengingatkan warga untuk selalu patuh terhadap protokol kesehatan.
Gubernur juga memuji kehebatan tim relawan Kampung Tangguh Semeru (KTS) RW 06, yang dengan sigap membuat struktur yang kuat dan sumber daya masyarakat yang handal dengan adanya Wani Jogo,Wani Ngandani,Wani Sejahtera yang menjadi slogan mereka.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan
“Mudah mudahan dengan adanya kampung tangguh ditambah dengan adanya Posko PPKM skala mikro semakin bisa mengurangi penyebaran virus Covid 19 di wilayah Perak Barat ini,” ujarnya.
Pujian yang disampaikan Khofifah tentunya bukan tanpa alasan. KTS RW 06 telah memiliki sumber daya untuk ketahanan pangan berupa budidaya lele dan tanaman hidroponik yang mempunyai nilai jual. (hum)
Editor : Redaksi