Seputarperak.com- Patroli obyek vital dilakukan Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak ke PLN Tandes Margomulyo, Sabtu, 8 September 2018.
Kegiatan ini dilakukan personil Unit Sabhara Polsek Asemrowo, dalam rangka mengantisipasi tindak kriminalitas 3 C (Curat, Curas dan Curanmor).
Baca Juga: Jaga Kamtibmas Serta Ciptakan Rasa Aman, Polsek Asemrowo Gelar Patroli Mobile di Malam Hari
Selain memantau situasi di sekitar kantor PLN, untuk memastikan situasi tetap aman dan tidak ada tanda-tanda terjadi tindak kriminalitas, personil Satsabhara juga menyampaikan beberapa himbauan kepada petugas sekuriti.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C
Diantaranya himbauan agar mengawasi setiap pengunjung yang datang, serta tidak lupa untuk sering-sering memantau parkiran.
Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, kegiatan patroli obyek vital ini dilakukan setiap hari, sebagai bagian dari upaya mengamankan wilayahnya.
Baca Juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C
“Kami akan selalu rutin melakukan patroli obyek vital. Semua ini demi menciptakan kondusifitas,” terangnya. (hum)
Editor : Redaksi