Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH memantau langsung penjagaan di sejumlah titik yang menjadi jalur tikus di akses Tol Suramadu, Selasa pagi, 8 Juni 2021.
Termasuk diantaranya di tembok besi pembatas yang sempat dibobol oleh warga dari Madura yang menghindari swab tes di Jalan HM Noer.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya
Saat itu pembatas yang sempat jebol sebagian telah diperbaiki. Sejumlah personil gabungan nampak melaksanakan penjagaan di lokasi.
Bukan hanya di tempat tersebut, personil juga telah disiagakan di sejumlah jalan tembusan. Termasuk di gang-gang kampung yang ada di sekitar akses Tol Suramadu.
Dapat dipastikan dengan adanya penjagaan super ketat ini, tidak ada lagi masyarakat yang bisa lolos dari swab tes.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan
Mereka yang berhasil ditangkap tetap akan dibawa ke tenda swab di Jalan HM Noer untuk menjalani pemeriksaan yang memastikan bebas Covid-19 itu.
Setiap harinya ratusan warga ber-KTP Madura yang bertujuan ke Surabaya lewat Tol Suramadu menjalani swab.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan
Menurut Kapolres, swab tes ini wajib bagi siapa saja warga Madura yang akan memasuki Kota Surabaya.
“Semua ini kami lakukan agar Surabaya tetap sehat, Madura juga. Semua sehat,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi