Wakapolres Tanjung Perak Terima Ucapan HUT Bhayangkara Ke-75 Dari Dandim Surabaya Utara Beserta Dandim Surabaya Timur

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Ucapan Hari Bhayangkara Ke-75 disampaikan Dandim 0830/ Surabaya Utara Kolonel Inf. Sriyono beserta Dandim 0831/ Surabaya Timur Kolonel Inf. Agus Faridianto ke Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Kunjungan dilakukan kedua Dandim ini ke Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Rabu malam, 30 Juni 2021.

Baca Juga: Antusias Masyarakat Tinggi, Vaksinasi Drive Thru Polres Tanjung Perak Layani 500 Orang Setiap Hari

Kedatangan Kolonel Inf. Sriyono beserta Kolonel Inf. Agus Faridianto ini juga didampingi sejumlah staf dengan membawa kejutan kue ulang tahun.

Mereka diterima oleh Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Wahyu Hidayat, SH, S.I.K, M.Si, MH bersama Kabag Ops Kompol Eko Nur Wahyudiono dan beberapa pejabat utama (PJU) serta perwira.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Cek Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Depan Mako

Dalam kesempatan itu Kolonel Inf. Sriyono bersama Kolonel Inf. Agus Faridianto menyampaikan ucapan Hari Bhayangkara Ke-75 sekaligus menyerahkan kue tart yang dibawa.

Selain itu kedua Dandim ini juga mendoakan semoga dengan bertambahnya usia, Polri semakin dicintai masyarakat dan bisa semakin jaya bersama TNI dan sekaligus semakin memperkuat sinergitas.

Baca Juga: Kapolri Ungkapan Capaian Kinerja Polri di Hari Bhayangkara Ke-75

Diterangkan Wakapolres, kedatangan Dandim Surabaya Utara dan Dandim Surabaya Timur ini merupakan bentuk sinergitas yang selama ini terjalin baik dengan Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

“Sama halnya ketika ulang tahun TNI, kami juga silaturahmi dan mengucapkan selamat kepada TNI. Ini adalah wujud nyata dari sinergitas dan saling mendukung antara Polri-TNI,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal