Seputarperak.com- Pengaturan lalu lintas pagi dilakukan personil Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak di seputaran Jalan Kalimas, Jumat, 21 September 2018.
Kegiatan yang dimulai pukul 06.30 ini berlangsung tertib dan lancar. Para pengguna jalan mengikuti aba-aba yang diberikan oleh personil yang bertugas.
Baca Juga: Satlantas Polres Tanjung Perak Laksanakan Pengaturan Pagi Untuk Cegah Kemacetan & Antisipasi Lantas
Menurut Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Ayip Rizal, SE, pengaturan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap pagi, dengan tujuan membantu masyarakat yang hendak berangkat bekerja.
Baca Juga: Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Lakukan Pengaturan Pagi Cegah Kemacetan
“Pengaturan ini juga kami tujukan untuk membantu anak-anak yang hendak berangkat ke sekolah, agar mereka tidak sampai terlambat,” ungkapnya.
Selain di Jalan Kalimas, pengaturan rutin ini juga dilakukan di beberapa titik jalan yang rawan kemacetan. Termasuk di Jalan Jakarta, Jalan Rajawali dan beberapa jalan lainnya.
Baca Juga: Satlantas Polres Tanjung Perak Lakukan Pengaturan Bantu Evakuasi Truk Mogok
“Kami tidak hanya melakukan pengaturan pagi, tetapi juga pengaturan saat sore, untuk membantu masyarakat yang pulang kerja. Semua ini merupakan salah satu bentuk pelayanan yang kami berikan kepada mayarakat,” tuturnya. (hum)
Editor : Redaksi