Seputarperak.com- Sosialisasi anti paham radikalisme, sebagai bagian dari pelaksanaan Operasi Bina Waspada Semeru 2018, Aiptu Yanuri selaku Babinkamtibmas Perak Barat, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak sambang ke Masjid Ukuwah, Jalan Ikan Cucut.
Dalam kunjungan yang dilakukan Senin siang, 1 Oktober 2018, Aiptu Yanuri menghimbau agar takmir Masjid Ukhuwah, ikut mewaspadai penyusupan kelompok-kelompok radikal.
Baca Juga: Cegah Paham Radikal,Polresta Sidoarjo Gelar FGD Dihadiri Tim Div Humas Polri
Selain mewaspadai radikalisme, takmir Masjid Ukuwah juga diminta ikut mensukseskan Pemilu 2019 dengan rajin-rajin menyampaikan pesan menjaga kerukunan antar jemaah.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Sampaikan Ajakan Lawan Radikalisme & Terorisme
Mereka juga diminta menyampaikan kepada para jemaah, agar tidak mudah terprovokasi oleh berita-berita yang belum pasti kebenarannya alias berita hoax.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, himbauan yang disampaikan oleh Aiptu Yanuri ini merupakan bagian dari pelaksanana Operasi Bina Waspada Semeru 2018.
Baca Juga: Upaya Menangkal Covid-19 & Radikalisme di Masjid
“Tujuan dari himbauan ini untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif, terlebih menyambut Pilpres dan Pileg 2019,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi