Seputarperak.com- Upaya untuk menciptakan Pemilu 2019 yang aman, damai dan sejuk diwujudkan Aiptu Yanuri, Babinkamtibmas Perak Barat, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dengan rajin mengunjungi tokoh masyarakat di lingkungannya.
Seperti yang dilakukan pada Selasa siang 16 Oktober 2018, saat Aiptu Yanuri mengunjungi kampung Tanjung Redep RW 07.
Baca Juga: Amankan Kotak Suara di Kantor Kelurahan, Polres Tanjung Perak Terjunkan Ratusan Personil
Disana, dia menemui sejumlah tokoh masyarakat (tomas) dan tokoh agama (toga) untuk menyampaikan pesan-pesan positif terkait upaya menyukseskan Pemilu 2019.
Baca Juga: Dirikan Tenda Pengamanan, Polres Tanjung Perak Kawal Rekapitulasi Suara
Aiptu Yanuri mengajak para tokoh masyarakat, untuk bersama-sama mengawal jalannya Pemilu agar lancar dan sukses. Termasuk menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat agar menjaga kerukunan dalam Pemilu dan tidak mudah terhasut oleh berita-berita hoax.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, tanap peran serta tomas dan toga, maka upaya untuk menciptakan Pemilu yang damai dan aman tidak akan terwujud.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Pantau Keamanan di TPS-TPS
“Hanya dengan bantuan para tomas dan toga, apa yang kami harapkan ini bisa terwujud.Kami ingin untuk Pemilu di wilayah hukum Polsek Krembangan berjalan aman, tertib dan sejuk,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi