Seputarperak.com- Dalam rangka mengantisipasi tindak kriminalitas 3 C (Curat, Curas dan Curanmor), Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melakukan pemantauan di beberapa titik rawan.
Salah satunya seperti yang dilakukan di depan Pos Polisi Bulak, Jalan Sukolilo Baru, Minggu malam, 18 Nopember 2018.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C
Kegiatan ini dilakukan Unit Lantas dan Unit Sabhara, mulai pukul 23.00 hingga Senin dini hari, 19 Nopember 2018.
Baca Juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C
Selain mengantisipasi tindak kriminalitas, kegiatan ini juga ditujukan untuk mencegah aksi balap motor liar, yang kerap dikeluhkan oleh masyarakat.
Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, kegiatan ini dilakukan rutin setiap malam. Tidak hanya di Jalan Sukolilo Baru, tetapi juga di beberapa kawasan rawan lainnya.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Patroli Malam di Kantor Bank, Titip Pesan Waspada Orang Tak Dikenal
“Termasuk di jalan-jalan yang menjadi akses menuju Jembatan Suramadu. Seperti di Jalan Pogot, Jalan Bulak Banteng, Jalan Kedung Cowek dan lain-lain,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi