Babinkamtibmas Takal Kedinding Patroli Toko Emas, Titip Pesan Waspada 3C

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melalui para Babinkamtibmas rajin melakukan patroli kewilayahan setiap hari.

Salah satunya seperti yang dilakukan Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran, saat mengunjungi toko emas Wahyu Redjo di Jalan Pogot, Minggu pagi, 23 Desember 2018.

Baca Juga: Polsek Asemrowo Gelar Patroli Mobile Setiap Malam Untuk Harkamtibmas

Dalam kunjungannya, selain melakukan pemantauan untuk mengantisipasi tindak kriminalita 3C (Curat, Curas dan Curanmor), Aiptu Lagiman juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada para pegawai dan pemilik toko emas.

Baca Juga: Babinkamtibmas Polsek Krembangan Gelar Patroli Pemukiman

Mereka dihimbau agar selalu waspada dan berhati-hati terhadap kemungkinan terjadinya kriminalitas. Termasuk selalu mengawasi setiap pengunjung.

Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, patroli dalam rangka Harkamtibmas ini terus dilakukan setiap hari.

Baca Juga: Babinkamtibmas Morokrembangan Sambang Pemukiman Titip Pesan Waspada Orang Tak Dikenal

“Tidak hanya para Babinkamtibmas. Semua personil di lapangan juga rutin melakukan patroli setiap hari, sambil menyampaikan pesan-pesan kamtibmas,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal