Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Dialogis Bersama Sekuriti Bank BRI

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kantor bank merupakan salah satu diantara banyak tempat yang rutin dilakukan patroli oleh Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Seperti yang dilakukan di kantor Bank BRI Jalan Perak Barat, Selasa siang, 15 Januari 2019.

Baca Juga: Anggota Satsabhara Polres Tanjung Perak Bagikan Masker Gratis Kepada Pengunjung Pelabuhan GSN

Saat itu kunjungan dalam rangka patroli dilakukan personil Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Kepada petugas sekuriti, personil Satsabhara menyampaikan himbauan agar meningkatkan pengamanan, karena melihat kondisi saat ini, dimana tindak kriminalitas semakin marak dimana-mana.

Baca Juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Perbankan, Antisipasi Kriminalitas 3C

Petugutas sekuriti juga dihimbau tidak segan-segan meminta bantuan Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk mengawal nasabah yang baru saja mengambil uang dalam jumlah besar, guna mencegah perampokan.

Menurut Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, kegiatan patroli perbankan ini dilakukan rutin setiap hari, sebagai upaya menjaga stabilitas keamanan wilayah.

Baca Juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Bareng Sekuriti Pelindo di Pasar Ujung, Sampaikan Pesan 3M

“Tidak hanya satu kantor bank. Semua kantor bank rutin kami lakukan patroli untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal