Panit Binmas Polsek Asemrowo Sampaikan Pesan Keselamatan Berkendara

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com-  Pesan keselamatan berkendara disampaikan Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada petugas keamanan dan sejumlah karyawan PT SCG di Jalan Dupak Rukun, Jumat pagi, 1 Pebruari 2019.

Pesan ini diantaranya disampaikan kepada Bapak Dodot, selaku petugas keamanan yang saat itu berjaga di pos sekuriti.

Baca Juga: Kapolsek Kenjeran Sampaikan Himbauan Keselamatan Kepada Nelayan

Ipda Eko berpesan, agar berhati-hati mengendarai sepeda motor saat kondisi hujan, karena jalanan licin.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Bersama BPB Linmas & Satpol PP Beri Himbauan Keselamatan Kepada Nelayan Untuk Berhati-Hati Melaut

Mereka juga diminta rutin mengecek kondisi mesin kendaraan, agar tidak terjadi mogok di jalan, serta tidak lupa menggunakan alat keselamatan seperti helm dan membawa jas hujan.

Diterangkan Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, pesan keselamatan rajin disampaikan kepada masyarakat sebagai bagian dari upaya menciptakan kondusifitas di masyarakat.

Baca Juga: Babinkamtibmas Kedung Cowek Sampaikan Himbauan Keselamatan Kepada Nelayan Cumpat

“Tidak hanya pesan keselamatan berkendara. Hal-hal lain yang berhubungan dengan upaya menjaga kondusifitas di masyarakat juga rajin kami sampaikan. Termasuk waspada 3C (Curat, Curas dan Curanmor),” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal