Wakapolres Tanjung Perak Pimpin Upacara Pemakaman Anggota

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Duka kembali menyelimuti Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Aiptu Bedy Hanintyo, anggota Unit Reskrim Polsek Semampir, menghembuskan nafas terakhirnya.

Aiptu Bedy meninggal dunia karena sakit pada Selasa malam, 26 Pebruari 2019 di kediamannya, Jalan Randu gang I.

Baca Juga: Wakapolres Tanjung Perak Pimpin Latpra Ops Patuh Semeru 2021

Dia dimakamkan pada Rabu pagi, 27 Pebruari 2019 di tempat pemakaman umum (TPU) Platuk Sidotopo Wetan.

Pemakaman ini diawali dengan upacara secara kepolisian, yang dihadiri oleh teman-teman almarhum di Polsek Semampir dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Saat itu Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Achmad Faisol Amir, S.I.K, Msi hadir untuk memimpin upacara pemakaman ini dan bertindak selaku inspektur upacara.

Sementara yang bertindak sebagai perwira upacara adalah Kasat Sabhara AKP Heru Purwandi, SH dan komandan upacara Ipda Bambang Suprayitno, Kanit Turjawali Satsabhara.

Baca Juga: Wakapolres Tanjung Perak Terima Ucapan HUT Bhayangkara Ke-75 Dari Dandim Surabaya Utara Beserta Dandim Surabaya Timur

Tangis kesedihan dari pihak keluarga dan orang-orang dekat alamarhum mengiringi prosesi pemakaman ini.

Dalam kesempatan itu, Wakapolres menyampaikan perasaan duka yang mendalam, mewakili pribadi dan kedinasan, kepada pihak keluarga.

“Semoga amal ibadah saudara kami, Aiptu Bedy Hanintyo diterima oleh TuhanYang Maha Esa dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan melepas kepergian almarhum,” terangnya.

Baca Juga: Wakapolres Tanjung Perak Pimpin Lat Pra Ops Sikat Semeru 2021

Pemakaman ini juga diiringi dengan upacara sangkur dan tembakan ke udara atau tembakan salvo sebanyak tujuh kali.

Menurut Wakapolres, sosok Aiptu Bedi dikenal sebagai pribadi yang baik dan setia kawan. Karena itulah kematiannya dirasakan sebagai duka yang mendalam oleh teman-temannya, terutama di kepolisian.

“Dengan meninggalnya Aiptu Bedy, tugasnya sebagai abdi negara berakhir disini. Tapi, kami sebagai teman-temannya dan juga keluarga besarnya di kepolisian, akan selalu mengenangnya,” kata Wakapolres. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal