Seputarperak.com- Ajakan untuk ikut menyosialisasikan anti golput disampaikan Bripka Victor Sumbodo, Babinkamtibmas Ujung, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada Bapak Abdul Hadi, ketua RW 10, Kelurahan Ujung, Senin pagi, 25 Maret 2019.
Kepada Bapak Abdul Hadi disampaikan agar ikut memberikan pemahaman kepada warganya, untuk tidak lupa datang ke TPS pada tanggal 17 April 2019.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Saat itu Bripka Victor juga menghimbau agar Bapak Abdul Hadi aktif melakukan pendataan, agar warga yang belum masuk dalam DPT (Daftar Pemilih Tetap) segera diusulkan ke PPS, untuk dibuatkan penambahan data DPT.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Dalam kesempatan itu, Bripka Victor juga mengingatkan supaya Bapak Abdul Hadi, sering-sering menyampaikan ke warga, untuk tidak saling bermusuhan karena alasan perbedaan pandangan politik.
Menurut Kapolsek Semampir, sosialisasi anti golput ini terus disampaikan dengan tujuan untuk menyukseskan Pemilu.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Kami berharap Pemilu di wilayah hukum Polsek Semampir ini berlangsung sukses. Oleh karena itu melalui para Babinkamtibmas kami rajin menyampaikan kepada para pengurus kampung, agar terus mengajak warganya untuk menggunakan hak pilih,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi