Seputarperak.com- Himbauan jaga kerukunan antar umat beragama disampaikan Bripka Victor Sumbodo, Babinkamtibmas Ujung, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak saat menemui Bapak Moch Arifin, tokoh masyarakat (tomas) RW 12, Rabu sore, 27 Maret 2019.
Dalam pertemuan yang terjadi di kantor kelurahan itu, Bripka Victor berpesan agar Bapak Moch Arifin dapat menjaga kerukunan antar umat beragama.
Baca Juga: Polsek Asemrowo Gencar Sampaikan Himbauan Anti Radikalisme & Intoleran
Dia diminta untuk melaporkan jika ada orang yang mencoba menyebarkan aliran radikal, termasuk menyebarkan kebencian terhadap umat beragama lain.
Baca Juga: Babinkamtibmas Kedung Cowek Gelar Jumat Darling, Sampaikan Himbauan Protokol Kesehatan
Bukan itu saja. Bripka Victor menghimbau agar Bapak Moch Arifin tidak mudah terhasut oleh berita bermuatan SARA (Suku, Agama, Ras dan Adat) yang belakangan ini banyak beredar di media sosial. Itu karena berita-berita tersebut bohong alias hoax, yang sengaja dibuat untuk menimbulkan kekacauan di masyarakat menjelang Pemilu.
Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, himbauan jaga kerukunan antar umat beragama ini merupakan bagian dari upaya untuk menciptakan situasi yang kondusif menjelang Pemilu.
Baca Juga: Panit Binmas Polsek Semampir Sosialisasi Pencegahan Penyebaran Virus Corona
“Jangan sampai terjadi kericuhan, apalagi yang berhubungan dengan sentimen agama menjelang Pemilu ini. Karenanya, melalui Babinkamtibmas kami terus berupaya menyampaikan pesan-pesan kerukunan kepada para tomas dan toga,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi