Polsek Pabean Cantikan Gelar Cangkrukan Ramadhan Bersama Warga Dapuan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Acara Cangkrukan Ramadhan ndilaksanakan Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Jalan Dapuan gang 4, Kamis sore, 9 Mei 2019, menjelang berbuka puasa.

Acara ini digelar mulai pukul 16.20 dan dipimpin oleh Ipda Eko Kuswandi yang didampingi Aiptu M Yasin, Babinkamtibmas Krembangan Utara, Polsek Pabean Cantikan.

Baca Juga: Polsek Asemrowo Sampaikan Pesan Waspada Hoax & 3C di Cangkrukan Ramadhan

Saat itu beberapa pesan kamtibmas disampaikan kepada warga. Termasuk himbauan untuk selalu menjaga kerukunan, demi terciptanya kondusifitas.

Kegiatan yang dilaksanakan rutin setiap hari selama Bulan Ramadhan ini juga diisi sosialisasi program SPKT door to door.

Kepada warga, Ipda Eko Kuswandi menyampaikan mengenai adanya program SPKT door to door yang dibuat Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk memudahkan masyarakat dalam membuat laporan kehilangan dokumen penting, seperti KTP, kartu keluarga (KK), akte kelahiran, buku tabungan dan lain-lain.

Baca Juga: Gelar Cangkrukan Ramadhan, Polsek Pabean Cantikan Sosialisasi SPKT Door To Door

Dengan adanya program ini masyarakat tidak perlu lagi datang ke Polsek atau ke Polres, tapi cukup menghubungi layanan SPKT door to door di nomor 081918600000.

Nantinya operator SPKT door to door akan datang ke kantor atau ke rumah sesuai keinginan masyarakat.

“Termasuk jika masyarakat membutuhkan untuk ditemui di pasar, maka operator SPKT door to door juga akan datang ke pasar untuk membuatkan laporan kehilangan yang diperlukan di tempat. Dan layanan ini sama sekali tidak dipungut biaya alias gratis,” jelasnya.

Baca Juga: Kanit Reskrim Polsek Krembangan Sampaikan Pesan Waspada 3C di Acara Cangkrukan

Acara cangkrukan tersebut berakhir pada pukul 17.10 dengan membagikan takjil dan brosur SPKT door to door kepada semua warga yang hadir.

Diungkapkan Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, kegiatan Cangkrukan Ramadhan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya menciptakan kondusifitas di masyarakat.

“Kegiatan ini selalu kami isi dengan pesan-pesan positif yang kami tujukan untuk mewujudkan kondusifitas di masyarakat selama Bulan Ramadhan ini,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal