Babinkamtibmas Takal Kedinding Sosialisasi Nomor Pengaduan Command Centre Polres Tanjung Perak

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Sosialisasi nomor layanan pengaduan disampaikan Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada para pengunjung warung warung giras di Jalan Nambangan, Selasa pagi, 11 Juni 2019.

Aiptu Lagiman menyampaikan kepada para pengunjung warung, jika melihat ada gangguan kamtibmas, untuk segera melaporkannya ke nomor layanan command centre 081913707070.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Asemrowo Sosialisasi Aturan PSBB di Warung-Warung

Dia memastikan laporan warga akan langsung direspon cepat oleh personil Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Baca Juga: Gelar Cangkrukan Bersama Warga, Kapolsek Asemrowo Sosialisasikan Nomor Command Center

Selain itu, melalui nomor layanan ini, warga juga bisa mengadukan jika mengalami ketidakadilan oleh oknum polisi. Termasuk jika mereka mengalami tindakan arogan atau melihat ada oknum yang melakukan pungli.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, sosialisasi nomor pengaduan command centre ini dilakukan sebagai bagian dari upaya Polres Pelabuhan Tanjung Perak menciptakan kondusifitas di masyarakat.

Baca Juga: Babinkamtibmas Asemrowo Cangkrukan Bersama Warga, Sosialisasikan Nomor Command Center

“Termasuk juga menertibkan oknum-oknum nakal melalui pengaduan dari masyarakat. Hal ini bertujuan agar perjuangan Polres Pelabuhan Tanjung Perak meraih predikat zona integritas (ZI) wilayah bebas korupsi dapat terwujud,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal