Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aiptu M Yasin, Babinkamtibmas Krembangan Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di kediaman Gus Iskandar, tokoh agama (toga) di Jalan Sampoerna, Sabtu sore, 15 Juni 2019.
Dalam kunjungannya itu Aiptu M Yasin mengajak Gus Iskandar untuk bersama-sama menjaga kerukunan di lingkungan Krembangan Utara.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Dia menghimbau Gus Iskandar menggunakan pengaruhnya untuk mengajak masyarakat supaya saling menghormati satu dengan lainnya. Termasuk menghargai orang-orang yang berbeda keyakinan.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Saat itu Gus Iskandar juga diminta untuk mewaspadai ajaran radikal, dan tidak segan melaporkan ke pihak kepolisian, jika menemukan kelompok atau orang-orang yang menghasut melawan pemerintah.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, ajakan menjaga kerukunan terus disampaikan para Babinkamtibmas kepada para toga di lingkungan masing-masing.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Semua ini kami lakukan sebagai bagian dari upaya untuk menciptakan kondusifitas di masyarakat,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi