Personil Satlantas Tutup Jalan Berlubang Hindari Kecelakaan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Dalam menjalankan tugasnya, berbagai persoalan sering dihadapi oleh para personil Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Hal ini membuat mereka seringkali bekerja ekstra di luar tugasnya.

Salah satunya yang dilakukan personil Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak di kawasan Jalan Jakarta Timur, Kelurahan Perak Utara, Kecamatan Pabean Cantikan, pada Kamis, 5 Juli 2018 pagi.

Baca Juga: Satlantas Polres Tanjung Perak Laksanakan Pengaturan Pagi Untuk Cegah Kemacetan & Antisipasi Lantas

Dalam kesempatan itu, personil Satlantas yang sedang berjaga untuk melaksanakan pengaturan, melihat adanya lubang menganga di depan SPBU Jalan Jakart Timur.

Beberapa pengendara motor hampir terjatuh karena keberadaan lubang tersebut, yang jelas-jelas membahayakan keselamatan.

Baca Juga: Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Lakukan Pengaturan Pagi Cegah Kemacetan

Akhirnya, agar tidak terjadi kecelakaan, personil Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak tersebut memasang barikade yang bertujuan sebagai penanda agar para pengguna jalan tidak melewati tempat itu.

Diterangkan Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Didik Sugiarto, para personilnya akan senantiasa berusaha menjaga keselamatan para pengguna jalan.

Baca Juga: Satlantas Polres Tanjung Perak Lakukan Pengaturan Bantu Evakuasi Truk Mogok

"Termasuk memasang barikade, itu sebenarnya bukanlah tugas kami. Tapi, demi keselamatan masyarakat, khususnya para pengendara motor, kami melakukannya,’ ujar Didik. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal