Seputarperak.com- Latihan Pra Operasi (Latpra Ops) Bina Kusuma Semeru 2020 digelar Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Sabtu pagi, 15 Pebruari 2020 di Ruang Rupatama Sanika Satyawada.
Kegiatan ini dipimpin Wakapolres Kompol Ahmad Faisol Amir, S.I.K, M.Si yang diikuti Kabag Ops Kompol Yulianto, Kasat Binmas AKP Eko Nur Wahyudiono dan beberapa anggota serta perwira Polres dan Polsek jajaran yang dilibatkan dalam pelaksanan Operasi Bina Kusuma.
Baca juga: Wakapolres Tanjung Perak Pimpin Latpra Ops Patuh Semeru 2021
Dari hasil Latpra Ops yang dimulai pukul 09.00 ini diputuskan bahwa pelaksanaan Operasi Bina Kusuma akan dilangsungkan mulai tanggal 17 Pebruari 2020 hingga 15 hari kedepan atau tanggal 2 Maret 2020.
Total kuat personil yang dilibatkan yakni sebanyak 40 orang, dengan rincian 18 struktur perasi 18 orang, Satgas deteksi sebanyak 3 orang, Satgas preventif sebanyak 4 orang, Satgas preemtif sebanyak 15 orang dan Satgas Ban Ops sebanyak 4 orang.
Target operasi adalah bimbingan dan penyuluhan, deteksi dini kerawanan, pencegahan hal-hal negatif dan semua hal yang dapat mengganggu kondusifitas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca juga: Wakapolres Tanjung Perak Pimpin Lat Pra Ops Sikat Semeru 2021
Menurut Wakapolres, Opeasi Bina Kusuma ini dilaksanakan berkaitan dengan pelaksanaan Pilkada serentak tahun ini.
“Kami berharap dengan pelaksanaan Operasi Bina Kusuma ini, hal-hal negatif yang berpotensi mengganggu kelancaran Pilkada serentak dapat dicegah,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi