Karena Order Pijat Sepi, Nekat Terima Titipan Judi Togel

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak berhasil mengungkap kasus judi togel. Seorang pria berinisial MC (59) dibekuk tanpa perlawanan saat usai menerima titipan nomor togel dari salah seorang pemasang.

Pria warga Pulo Tegal Sari yang sehari-hari bekerja sebagai pemijat ini ditangkap di sebelah utara Mall DTC Jalan Jagir Wonokromo, Surabaya, Kamis, 16 Agustus 2018 sore.

Baca Juga: Polsek Semampir Ungkap Kasus Judi Dingdong, 3 Orang Ditetapkan Tersangka

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, penangkapan terhadap MC dilakukan setelah pihaknya mendapat informasi dari masyarakat, tentang sepak terjang MC yang kerap menerima titipan judi togel dari para pemasang.

“Jadi, MC ini adalah kaki tangan dari seorang pengepul togel. Dari mengumpulkan titipan tersebut dia mendapatkan komisi beberapa persen dari si pengepul,” kata Sucipto.

Bukan hanya itu penghasilan yang diterima MC. Dia juga kerap mendapat imbalan dari pemasang yang berhasil menang.

Baca Juga: Satreskrim Polres Tanjung Perak Ungkap Judi Dingdong

“Begitu mendapat informasi kami tidak langsung menangkap, tetapi melakukan pengintaian terlebih dahulu. Sampai akhirnya, kami mengetahui saat MC menerima titipan dari seseorang pemasang. Disitu kami segera melakukan penangkapan,” jelasnya.

Dari tangan MC, pihak Unit Reskrim Polsek Kenjeran berhasil menyita barang bukti uang sebesar Rp 170 ribu, satu buah HP merk Vgen dan beberapa lembar kertas sobekan dengan tulisan nomor togel yang dipasang.

Atas perbuatannya itu, MC kini dijerat dengan pasal 303 KUHP tentang perjudian dan kini telah ditahan untuk menjalani proses hukum atas perbuatannya.

Baca Juga: Polsek Krembangan Amankan 3 Pelaku Judi Remi

Sementara, MC yang ditemui seputarperak.com mengaku, dia nekat menerima titipan judi togel karena kepepet kebutuhan.

“Belakangan ini order pijat lagi sepi.Itulah alasannya saya sampai mau menerima titipan togel. Mau bagaimana lagi? Biar ada penghasilan untuk makan sehari-hari,” ujarnya dengan wajah sedih. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal