Humas Polres Tanjung Perak Ikuti Rakernis Bahas Strategi Jaga Pilkada Aman, Damai & Sehat

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polres Pelabuhan Tanjung Perak mengirimkan anggota untuk mengikuti kegiatan rapat kerja teknis (Rakernis) Bidang Humas Polda Jatim tahun anggaran 2020 di Hotel Suites, Jalan Ahmad Yani, Selasa pagi, 20 Oktober 2020.

Kegiatan ini diwakili Kasubbag Humas AKP Gandung Gunadi dan Paurmin Subbag Humas Bripka Amin Djabir.

Baca Juga: Optimalisasi Pelayanan Kesehatan bagi Anggota Polri dan ASN di Jatim

Rakernis yang berlangsung mulai pukul 07.00 ini mengambil tema, ‘Strategi Manajemen Kehumasan Polda Jatim Dalam Rangka Pilkada Serentak Yang Aman, Damai, Sejuk Dan Sehat Tahun 2020’.

Acara ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama-sama, dilanjutkan doa.

Selanjutnya diteruskan dengan sambutan Kapolda Jatim yang diwakili oleh Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andhiko.

Dalam kesempatan itu Kabid Humas menyampaikan pentingnya peran Humas untuk membangun opini publik.

Baca Juga: Rakernis Gabungan 4 Divisi, Kapolri Minta Penguatan Transformasi Menuju Polri Presisi

Termasuk lewat mengekspose kegiatan-kegiatan kepolisian yang bersifat humanis, serta keberhasilan ungkap kasus melalui medis sosial, elektronik ataupun media cetak.

Untuk itu diperlukan upaya menjaring media guna membangun opini publik, termasuk menjalin kedekatan dengan masayrakat dan netizen.

Selain itu juga menghimpun informasi dan memanfaatkan jaringan PID (Pengumpulan Informasi & Data) yang berkaitan dengan kegiatan Polri yang dapat diakses oleh publik serta menyuguhkan informasi yang akurat dan dapat dipercaya.

Kabid Humas juga menyampaikan bahwa peningkatan fungsi Humas bisa dilakukan melalui pelatihan-pelatihan. Termasuk publik speaking, kehumasan dan multimedia.

Baca Juga: Rakernis SSDM Polri, Kapolri Tekankan Pemanfaatan Teknologi Menuju Era 4.0

 Dalam kegiatan ini juga terdapat penyajian materi dari Bapak Gilang selaku Pakar Komunikasi UNESA (Universitas Negeri Surabaya) serta penyajian materi dari Kasubbid Multimedia Bidhumas Polda Jatim.

Diterangkan Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Anggi Saputra Ibrahim, SH, S.I.K, MH, kegiatan ini penting agar anggota Humas mengerti tentang teknis manajemen kehumasan dalam ikut menjaga Pilkada yang aman, damai, sejuk dan sehat.

“Diharapkan Humas bisa ikut membantu mengawal Pilkada melalui pengaruhnya terhadap publik, lewat pemberitaan dan lain-lain,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal