Polsek Krembangan Bersama Personil Gabungan Terus Lakukan Penyekatan di Pospam Laksda M Nasir

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan operasi penyekatan di Pospam Operasi Ketupat Semeru Jalan Laksda M Nasir, Kamis malam, 13 Mei 2021.

Operasi dilakukan bersama instansi samping untuk mencegah masyarakat mudik lebaran.

Baca Juga: Ratusan Polisi yang Bertugas Sekat Pemudik di Mojokerto Jalani Tes Swab PCR

Khusus kendaraan berplat nomor L dan W atau asal Surabaya, Sidoarjo dan Gresik yang tetap diijinkan melanjutkan perjalanan.

Sedangkan kendaraan dengan plat nomor dari luar kota-kota tersebut diperintahkan putar balik atau tidak diijinkan melanjutkan perjalanan.

Baca Juga: Hari Terakhir Pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2021, Polsek Asemrowo Terus Lakukan Penyekatan

Adapun personil yang dilibatkan dalam kegiatan ini terdiri dari 3 anggota Polsek Krembangan, 1 anggota TNI, 6 anggota Satpol PP, 1 anggota Linmas dan 2 anggota Dishub.

Diterangkan Kapolsek Krembangan, Kompol Redik Tribawanto, kegiatan operasi penertiban masker ini dilaksanakan rutin setiap hari sesuai jadwal Operasi Ketupat Semeru 2021.

Baca Juga: Polsek Asemrowo Terus Lakukan Penyekatan di Pospam Jalan Dupak Rukun Bersama Satpol PP & Instansi Lain

“Operasi ini akan terus kami lakukan setiap hari, sampai tanggal 17 Mei 2021,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal