Polsek Semampir Patroli Pemakaman, Antisipasi Pesta Miras

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Banyaknya laporan masyarakat mengenai pesta minuman keras (miras) di pemakaman Jalan Pegirian, disikapi serius Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dengan mengadakan patroli rutin.

Hal ini pula yang dilakukan Unit Lantas, Unit Sabhara dan Unit Reskrim Polsek Semampir, Kamis dini hari, 4 Oktober 2018.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli di Toko Emas, Sampaikan Waspada Pencurian

Dalam kegiatan ini personil Polsek Semampir melakukan pemantauan ke seluruh bagian pemakaman.

Baca Juga: Polsek Krembangan Gelar Patroli di Mini Market, Sampaikan Himbauan Waspada Pencurian

Saat itu tidak ditemukan hal-hal mencurigakan, terkait pesta miras atau kerawanan lainnya. Situasi tetap aman dan kondusif.

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Naufil, patroli ke pemakaman untuk mengantisipasi pesta miras ini tidak hanya dilakukan di pemakaman Jalan Pegirian, tetapi juga di pemakaman lainnya.

Baca Juga: Sambang Wisata Kenpark, Polsek Kenjeran Lakukan Patroli Antisipasi 3C & Pelanggaran Protokol Kesehatan

“Untuk patroli antisipasi miras di pemakaman ini rutin kami lakukan dari malam sampai menjelang subuh, sebagai upaya menciptakan kondusifitas di masyarakat,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal