Tekan Kenakalan Remaja, Babinkamtibmas Takal Kedinding Lakukan Penyuluhan ke Pelajar

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di SMPN 15 Jalan M Noer, Jumat pagi, 8 Pebruari 2019.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memberikan penyuluhan mengenai kenakalan remaja yang belakangan ini semakin memprihatinkan.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Saat itu kepada para murid Aiptu Lagiman menghimbau agar tidak bergaul dengan anak-anak yang nakal.

Mereka diminta untuk selalu fokus belajar, karena hal ini merupakan tugas dan tanggungjawab seorang pelajar.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Tidak hanya itu. Aiptu Lagiman juga menghimbau supaya para murid selalu menghormati guru dan menaati peraturan di sekolah, untuk kelancaran proses belajar mengajar.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pesan-pesan positif terus disampaikan kepada para pelajar sebagai bagian dari upaya untuk menciptakan kondusifitas.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Kami berharap dengan adanya penyuluhan-penyuluhan yang disampaikan Babinkamtibmas ke sekolah-sekolah ini, dapat menekan masalah kenakalan remaja, khususnya di wilayah hukum Polsek Kenjeran,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal