Kapolres Tanjung Perak Launching Program Pelayanan Publik & Inovasi

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Launching Program Pelayanan Publik dan Inovasi Polres Pelabuhan Tanjung Perak dilakukan Kapolres AKBP Antonius Agus Rahmanto, S.I.K, Msi di cafe lantai 3 Mall Pasar Atom, Jalan Stasiun Kota, Senin siang, 18 Maret 2019.

Acara yang dimulai pada pukul 13.15 ini dihadiri para tamu undangan dari instansi samping.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya

Adapun tamu yang hadir diantaranya Mayor Infantri Mudjib selaku Danramil Pabean Cantikan, Letkol Infantri Aviala selaku Dandim 0830/ Surabaya Utara, perwakilan PN Surabaya, Bapak Sutono dari Organda, Bapak Sukandar dari PBK, Bapak Toja dari PT BJTI, Bapak Wijaksono dari TPS dan Maupr Catur dari Pomal Lantamal V.

Selain dari instansi, kegiatan ini juga dihadiri tamu undangan dari tokoh masyarakat (tomas) dan tokoh agama (toga).

Total terdapat 50 tamu undangan yang hadir. Termasuk diantaranya juga ada perwakilan dari Dishub dan Kasatpol PP. Mereka semua mendengarkan dengan seksama penjelasan yang disampaikan oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak.

Saat itu Kapolres yang juga ditemani Wakapolres Kompol Achmad Faisol Amir, S.I.K, Msi bersama para Kapolsek jajaran mengawali kegiatan launching ini dengan menyampaikan adanya enam Program Unggulan.

Masing-masing program tersebut adalah Senin Militan, Selasa Sambas, Rabu Narsis, Kamis Pak Polis, Jumat Darling dan Sabtu Osis. Sebagian besar program ini ditujukan untuk dapat dekat dengan masyarakat.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan

“Kami juga memiliki program SPKT door to door, dimana masyarakat yang ingin melaporkan kehilangan surat-surat penting, seperti KTP atau buku tabungan yang memerlukan surat laporan untuk pengurusan yang baru, tidak perlu datang ke Polsek atau Polres. Mereka cukup menghubungi layanan SPKT door to door di nomor 081918600000 dan petugas akan datang ke rumah,” ujar Kapolres.

Masyarakat juga tidak perlu repot lagi, karena petugas SPKT door to door ini akan membawa print dan membuatkan laporan saat itu juga tanpa ditarik biaya alias gratis.

“Tidak hanya di rumah. Dimanapun bisa. Entah di kantor, di pasar atau dimana saja di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak ini, petugas kami akan datang,” ungkap Kapolres.

Tidak hanya menjelaskan adanya Program SPKT door to door. Kapolres juga menyampaikan tentang perbaikan internal Polres Pelabuhan Tanjung Perak, termasuk pemangkasan birokrasi dengan tujuan agar lebih efektif dan efisien.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan

Selain itu dia juga memaparkan adanya aplikasi Perak Siaga yang ditujukan untuk mengumpulkan anggota dalam waktu singkat, serta aplikasi SOS Perak Siaga untuk menginformasikan hal-hal darurat yang terjadi di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang terintegrasi dengan instansi-instansi samping.

“Kami juga telah melakukan perombakan fisik, yang ini ditujukan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Termasuk renovasi SPKT, renovasi ruang tahanan dan pelayanan-pelayanan lainnya,” terang Kapolres.

Kedepan pihaknya juga berupaya meningkatkan pelayanan. Termasuk akan memberikan pelayanan pembuatan laporan pengaduan secara door to door dan lain-lain. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal