Babinkamtibmas Asemrowo Sosialisasikan Telepon Command Centre Polres Tanjung Perak

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Sosialisasi telepon command centre disampaikan Aiptu Didit Andriyono, Babinkamtibmas Asemrowo, Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada Ibu Sri selaku ketua RT 10 RW 8, yang ditemui Senin pagi, 10 Pebruari 2020.

Saat itu kepada Ibu Sri, Aiptu Didit menyampaikan agar segera menghubungi nomor telepon command centre di 081913707070, jika sewaktu-waktu terjadi gangguan kamtibmas di lingkungannya. Baik masalah kamtibmas, pesta miras atau bahkan rencana tawuran.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Asemrowo Sosialisasi Aturan PSBB di Warung-Warung

Selain itu Aiptu Didit juga menyampaikan himbauan kepada Ibu Sri, agar selaku pengurus kampung dapat menjaga kerukunan diantara warganya. Termasuk ikut aktif menyelesaikan setiap terjadi konflik antar warga, supaya tidak sampai meluas.

Baca Juga: Gelar Cangkrukan Bersama Warga, Kapolsek Asemrowo Sosialisasikan Nomor Command Center

Tidak hanya itu. Kepada Ibu Sri juga disampaikan untuk sering-sering memberikan penyuluhan pada warga, agar mengawasi pergaulan anak-anaknya, supaya tidak ikut-ikutan geng tawuran yang sangat meresahkan masyarakat.

Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, sosialisasi telepon command centre ini penting dilakukan sebagai bagian dari pengamanan wilayah.

Baca Juga: Babinkamtibmas Asemrowo Cangkrukan Bersama Warga, Sosialisasikan Nomor Command Center

“Lewat nomor ini masyarakat bisa langsung melaporkan gangguan kamtibmas, agar mendapat respon cepat dari kami. Nantinya segera akan dikirimkan petugas ke lokasi untuk menindaklanjuti laporan tersebut. Baik masalah kriminalitas maupun gangguan kamtibmas lainnya,” kata Nur Suhud. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal